PEMBENTUKAN KARAKTER SISWA MELALUI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMP NEGERI 1 BANDAR BARU
DOI:
https://doi.org/10.58645/jurnalazkia.v16i1.30Keywords:
Pendidikan Agama Islam, Karakter IslamiAbstract
Tujuan penelitian ini untuk menjelaskan tentang penerapan Pendidikan Agama Islam yang dilakukan oleh SMP Negeri 1 Bandar Baru dalam usaha membentuk karakter Islami siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi, interview, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan Pendidikan Agama Islam dalam upaya pembentukan karakter islami siswa di SMP Negeri 1 Bandar Baru sudah cukup baik. Hal ini dibuktikan dengan adanya berbagai kegiatan pembinaan karakter di lingkungan sekolah, seperti halnya shalat dhuha berjamaah setiap masuk kelas mata pelajaran Pendidikan Agama Islam, shalat dhuhur berjamaah, serta pembacaan doa dan asmaul husna di pagi hari sebelum pembelajaran dimulai, berbagai kegiatan tersebut rutin dilakukan setiap hari.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 Marwan
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.