PEMBENTUKAN SIKAP TA’DZIM SANTRI KEPADA TEUNGKU MELALUI PENGAJIAN KITAB TA’LIM MUTA’ALLIM

Authors

  • Siti Hawa STIT AL-Hilal Sigli

Keywords:

Pembentukan, Sikap Ta’dzim, Kitab Talim Muta’alim

Abstract

Artikel ini berjudul Pembentukan Sikap Ta’dzim Santri kepada Teungku melalui Pembelajaran kitab Ta’lim Muta’alim. Penelitian ini dilatarbelakangi moral di kalangan pelajar Indonesia yang sudah semakin mengalami degradasi, dan khusus dalam konteks menghormati terhadap gurunya. Penelitian ini bertujuan unntuk (1) Mengetahui pengajian kitab Ta’lim Muta’alim dalam membentuk sikap ta’dzim Santri, (2) Mengetahui faktor pendukung dan penghambat dalam pembentukan sikap ta’dzim Santri melalui pengajian kitab Ta’lim Muta’alim, (3) Mengetahui implikasi pembentukan sikap ta’dzim melalui pelaksanaan pengajian kitab Ta’lim Muta’alim. Dalam penelitian ini metode yang digunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Metode penelitian kualitatif adalah metode penelitian yang digunakan untuk meneliti pada kondisi objek yang alamiah, dimana peneliti adalah sebagai instrumen kunci, teknik pengumpulan data dapat dilakukan secara trianggulasi (gabuangan observasi, wawancara, dokumentasi), data yang dianalisis dengan cara mereduksi yang tidak relevan, memaparkan data dan menarik kesimpulan.Berdasarkan analisis data ditemukan (1) Proses pembelajaran Kitab Ta’lim Muta’alim dengan menggunakan metode bandongan. Tujuan diberikan materi ini supaya santri meliki sikap ta’dzim, (2) Faktor pendukung dan penghambat pembelajaran kitab Ta’lim Muta’alim meliputi beberapa komponen. Adapun faktor pendukung meliputi sarana dan prasarana, materi pembelajaran dan Santri/Ustaz itu sendiri, sedangkang faktor penghambatnya yaitu motode pembelajaran dan Santri/Ustaz itu sendiri, (3) Dampak santri setelah memperlajari kitab Ta’lim Muta’alim yaitu dari yang belum mengerti akhirnya mereka mengerti

References

Novan Ardy Wiyani, Pendidikan Karakter Berbasis Iman dan Tawa, (Yogyakarta: Teras,20112)

Muchlas Samani dan Hariyanto, Konsep dan Model Pendidikan Karakter, (Bandung: Remaja Rosdakarya, 2013)

Mohammad Takdir Ilahi, Kyai: Figur Elite Pesantren, dimuat di Adba: Jurnal Kebudayaan Islam, Vol. 12, No. 2 (Yogyakarta: UIN Sunan Kalijaga, 2014)

Zainuddin Syarif, Mitos Nilai-nilai Kepatuhan Santri, dimuat di Tadris: Jurnal Pendidikan Islam, Vol. 17 No. 1

S. Margo, Metodelogi Penelitian Pendidikan, (Jakarta: Rineka Cipta, 2003)

Muhtarom Busyro, Shorof Praktik Metode Krapayak (Yogyakarta: Putra Menara, 2012)

Suparjo, Komunikasi Interpersonal Kiai-Santri: Keberlangsungan Tradisi Pesantren di Era Modern (Purwokerto: Stain Press, 2014)

Martin Van Bruinessen, Kitab Kuning Pesantren dan Tarekat: Tradisi-tradisi islam di Indonesia (Bandung: Mizan, 1995)

W. J. S. Poerwadaminta, Kamus Umum Bahasa Indonesia (Jakarta: Balai Pustaka, 1976)

Az Zarnuji, Terjemah 3 Bahasa Ta’lim Al Muta’alim (Kediri: Santri Creative Press, (2018)

Abudin Nata, Pemikiran Para Tokoh Pendidikan Islam, (Jakarta:Raja Grafindo Persada, 2003)

Az Zarnuji, Terjemah 3 Bahasa Ta’lim Al Muta’alim, V.

Al-Zarnuji, Ta’lim Muta’alim, Terjemah Abdul Kadir Aljufri (Surabaya: Mutiara Ilmu, 2009)

Abdul Majid, Strategi Pembelajaran (Bandung: Remaja Rosdakarya Offset, 2013)

Downloads

Published

2024-12-25

Issue

Section

Articles